Tiara/Rizki (foto. BWF Badminton) |
Indonesia akhirnya tanpa wakil di partai final kejuaraan bulutangkis Bitburger Terbuka (Bitburger Badminton Open) Grand Prix Gold 2016 setelah pasangan ganda putri Tiara Rosalia Nuraidah.Rizki Amelia Pradipta yang menjadi harapan Indonesia untuk maju ke partai final tumbang di babak semifinal.
Pasangan Tiara/Rizki dikalahkan pasangan ganda putri Tiongkok Chen Qingchen/Jia Yifan di babak semifinal yang berlangsung di Saarlandhalle, Saarbrucken, Jerman, Sabtu (05/11) malam WIB. Tiara/Rizki kalah dalam pertarungan rubber game 22-20, 13-21, dan 15-21.
Tiara Rosalia Nuraidah/Rizki Amelia Pradipta yang merupakan unggulan empat di turnamen ini sebenarnya mampu memenangkan game pertama lewat pertarungan sengit 22-20. Namun di game kedua dan ketiga pasangan ganda putri Tiongkok yang merupakan unggulan pertama, mampu membalikkan keadaan dan menang dengan 21-13 dan 21-15.
Hasil Lengkap Babak Semifinal Bitburger Open 2016
Tunggal Putra
- Anders Antonsen (Denmark) - Sourabh Varma (India)
15-21, 18-21 - Shi Yuqi (Tiongkok) - Sameer Verma (India)
21-18, 21-15
Tunggal Putri
- He Bingjiao (Tiongkok) - Busanan Ongbamrungphan (Thailand)
18-21, 21-18, 21-18 - Nitchaon Jindapol (Tiongkok) - Porntip Buranaprasertsuk (Thailand)
21-17, 21-12
Ganda Putra
- Michael Fuchs/Johannes Schoettler (Jerman) - Kim Astrup/Anders SR (Denmark)
21-15, 10-21, 21-15 - Chen Hung-Ling/Wang Chi-Lin (China Taipei) - Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia)
-
Ganda Putri
- Chen Qingchen/Jia Yifan (Tiongkok) - Tiara Rosalia Nuraidah/Rizki Amelia Pradipta (Indonesia)
20-22, 21-13, 21-15 - Huang Dongping/Li Yinhui (Tiongkok) - Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand)
11-21, 21-18, 18-21
Ganda Campuran
- Chris Adcock/Gabrielle Adcock (Inggris) - Tan Kiang Meng/Lai Pei Jing (Malaysia)
21-15, 21-18 - Nico Ruponen/Amanda Hogstrom (Swedia) - Zheng Siwei/Chen Qingchen (Tiongkok)
15-21, 14-21
Post A Comment:
0 comments: