Pasangan ganda putri Indonesia Tiara Rosalia Nuraidah/Rizki Amelia Pradipta berhasil melaju ke babak perempat final turnamen bulutangkis Bitburger Terbuka (Bitburger Badminton Open) 2016 setelah di babak 16 besar berhasil menyingkirkan pasangan ganda putri tuan rumah Birgit Michels/Karin Schnaase di Saarlandhalle, Saarbrucken, Jerman.
Pada pertandingan yang berakhir Jum'at (04/11) dini hari tersebut, pasangan Tiara/Rizki menang dalam pertarungan tiga set 21-7, 18-21 dan 21-15.
Pada set pertama, Tiara/Rizki yang merupakan unggulan keempat di turnamen ini, tidak tertahankan hingga mampu meraih kemenangan dengan mudah 21-7.
Di set kedua, pasangan tuan rumah memberi perlawanan sengit. Diawal permainan, pasangan Tiara/Rizki telah tertinggal 1-4. Selanjutnya, pasangan tuan rumah Michaels/Schnaase mampu menjauh hingga 12-6.
Disaat pasangan tuan rumah telah mencapai match point, pasangan Tiara/Rizki yang tertinggal 13-20 sebenarnya hampir mampu mengejar. Namun, pasangan tuan rumah mampu mengunci set kedua dengan 21-18.
Di set ketiga, pasangan Tiara/Rizki mampu bangkit. Diawal set ketiga, pasangan Indonesia tersebut mampu unggul 4-1 dan kemudian menutup interval pertama dengan 11-3. Pada interval kedua, pasangan tuan rumah mampu memberikan perlawanan hingga memperkecil ketertinggalan menjadi 11-16.
Namun setelah itu pasangan ganda putri Tiara/Rizki tidak terbendung dan menutup set ketiga dengan 21-15.
Di babak perempat final, Tiara/Rizki akan bertemu pemenang pertandingan di babak 16 besar lainnya antara pasangan Swedia Clara Nistad/Emma Wengberg yang berhadapan dengan pasangan gado-gado Jerman/Indonesia, Kilasu Ostermeyer/Priskila Siahaya.
Post A Comment:
0 comments: