Articles by "PS TNI"
Tampilkan postingan dengan label PS TNI. Tampilkan semua postingan
LIGA 1 2017
Persija Jakarta meraih poin penuh dilaga tandang mereka di pekan ke-10 Gojek Traveloka Liga 1 2017. Bertandang ke markas PS TNI, Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Kamis (08/06) malam WIB, Persija Jakarta meraih kemenangan dengan skor 2-0.

Keunggulan Persija Jakarta dibuka oleh gol Bruno Lopes di menit ke-25 via tendangan bebas. Sedangkan gol kedua Persija dicetak oleh Ramdani Lestaluhu di babak kedua tepatnya di menit 64. Gol tersebut juga tercipta melalui tendangan bebas.

Pertandingan ini sendiri dibanjiri kartu kuning yang didapat kedua tim. Tercatat, wasit Fariq Hitaba yang memimpin pertandingan mengeluarkan enam kartu kuning untuk para pemain PS TNI. Sementara empat pemain Persija Jakarta menerima kartu kuning dipertandingan tersebut.

Tambahan tiga poin dilaga tandang ini membuat Persija berhasil mengumpulkan 12 poin. Meskipun begitu, Persija belum mampu memperbaiki posisi di klasemen sementara Liga 1 2017. Saat ini Persija tetap menempati peringkat ke-12. Sedangkan PS TNI yang memiliki poin 15 menempati peringkat ke-7.

Susunan pemain

PS TNI: Teguh Amiruddin, M. Abduh Lestaluhu, Ganjar Mukti, Manahati Lestusen (Safril Al Irfandi), Yus Arfandi (Roni Sugeng), Hong Soon Hak, Agil Munawar, M. Guntur Triaji (Wawan Febrianto), Steven Anderson Imbiri (Erwin Ramdani), Guntur Cahyo Putro, Elio Bruno Martins

Persija Jakarta: Andritany Ardhiyasa, Ismet Sofyan (Novri Setiawan), Ryuji Utomo, William Pacheco, Maman Abdurrahman, Sandi Darma Sute, Irfandi Zein (Ramdani Lestaluhu), Sutanto Tan, Abrizal Umanailo (Pandi Lestaluhu), Bambang Pamungkas (Luiz Carlos Junior), Bruno Lopes

LIGA 1 2017
Persija Jakarta akhirnya berhasil meraih kemenangan setelah di enam pertandingan sebelumnya tanpa sekali pun meraih kemenangan. Menjamu Arema FC pada pekan kesembilan Gojek Traveloka Liga 1 2017 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jum'at (02/05) malam WIB, Persija menang dengan skor 2-0.

Dua gol Persija pada pertandingan tersebut tercipta di babak pertama melalui Bruno Lopes di menit 23 dan Rohit Chand di menit 29. Gol pertama Bruno Lopes tercipta melalui tendangan keras dari luar kotak penalti. Sedangkan gol kedua yang dicetak oleh Rohit Chand tercipta juga melalui tendangan dari luar kotak penalti.

Hasil ini membuat Persija saat ini berhasil mengumpulkan poin 9 dan di klasemen sementara Liga 1 masih menempati peringkat ke-15. 

Dipertandingan lainnya yang digelar di Stadion Madya Aji Imbut, Tenggarong, tuan rumah Mitra Kukar meraih kemenangan besar 5-3 atas tim tamu PS TNI.

Tuan rumah Mitra Kukar sempat tertinggal satu gol terlebih dahulu melalui gol tendangan penalti Elio Bruno Martin di menit 20. Mitra Kukar mampu menyamakan kedudukan di menit 35 melalui gol Mohamed Sissoko dan kemudian berhasil membalikkan skor lewat gol kedua Sissoko dipenghujung laga.

Di babak kedua, laga babak kedua baru berjalan satu menit Oh In-Kyun membawa Mitra Kukar unggul 3-1. Disusul tiga menit berselang giliran Jorge Gotor yang berhasil membobol gawang PS TNI. Menit 64, gol kedua Elio Bruno memperkecil ketertinggalan PS TNI menjadi 2-4.

Namun, di menit 81 Mitra Kukar kembali menjauh setelah Anindito Wahyu berhasil menambah gol Mitra Kukar melalui tendangan bebas, yang kemudian dibalas gol Facundo Talin di menit 88. Skor pun berubah menjadi 5-3 untuk kemenangan Mitra Kukar.

Tambahan tiga poin ini membuat peringkat Mitra Kukar di klasemen sementara naik ke peringkat ke-4 dengan 15 poin. Sementara PS TNI yang juga memiliki poin sama 15 turun ke posisi ke-5.

PS TNI vs Persela Lamongan (foto. liga Indonesia baru)
PS TNI meraih kemenangan 3-2 atas Persela Lamongan pada pekan kedelapan Gojek Traveloka Liga 1 2017 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kab. Bogor, Sabtu (27/05) malam WIB. 

Tambahan tiga poin ini membuat PS TNI menyodok ke peringkat kedua klasemen sementara Liga 1 2017 dengan poin 15, terpaut datu poin dari pimpinan klasemen sementara PSM Makassar yang baru melakoni pertandingan di pekan kedelapan pada Minggu (28/05) besok menghadapi Persegres Gresik United.

Tiga gol kemenangan PS TNI yang diraih dihadapan publik sendiri tersebut masing-masing melalui dua gol Sansan Husein di menit 23 dan 53, serta satu gol Leonel Nunez di menit 43.

Persela Lamongan mampu membalas dua gol yang didapat di 15 menit terakhir jelang pertandingan berakhir melalui gol Ivan Carlos di menit ke-77 dan Ahmad Birrul Walidan di menit ke-86.

Persela bahkan nyaris berhasil menyamakan kedudukan disisa waktu. Namun penyelesaian akhir yang kurang maksimal membuat beberapa peluang yang tercipta terbuang sia-sia.

PS TNI sendiri harus kehilangan satu pemain dipertandingan ini setelah M Guntur Triaji menerima kartu merah jelang pertandingan berakhir. Wasit memutuskan memberikan kartu merah terhadap Guntur Triaji lantaran sang pemain dengan sengaja menahan bola dengan tangan.

Dipertandingan lainnya yang digelar di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, tuan rumah Sriwijaya FC gagal meraih poin penuh usai ditahan imbang tanpa gol oleh Madura United.

Tambahan satu poin dilaga tandang ini membuat posisi Madura United di klasemen sementara naik ke peringkat ketiga dengan poin 13. Sedangkan Sriwijaya FC naik ke peringkat ke-8 dengan 11 poin.

LIGA 1 2017
PS TNI berhasil mengalahkan PSM Makassar dengan skor tipis 2-1 pada pertandingan lanjutan Gojek Traveloka Liga 1 2017 pekan keenam di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Senin (15/05) malam WIB.

Marquee player PS TNI asal Portugal Elio Bruno Teixeira Martins membuka keunggulan tuan rumah melalui gol yang diciptakannya di menit ke-33. Gol tersebut tercipta setelah Elio Martins berhasil menyambar bola liar didalam kotak penalti.

Sedangkan gol kedua PS TNI tercipta di sepuluh menit pertama babak kedua melalui tendangan melengkung Leonel Nunez dari dalam kotak penalti.

PSM Makassar baru mampu memperkecil ketertinggalan di menit 76 lewat gol Reinaldo Elias memanfaatkan umpan silang yang dilepaskan Titus Bonai.

Pertandingan ini sendiri berjalan sangat keras, wasit yang memimpin pertandingan tercatat mengeluarkan tujuh kartu kuning untuk para pemain tuan rumah PS TNI. Sedangkan PSM Makassar hanya mendapat dua kartu kuning.

Tambahan tiga poin ini membuat PS TNI melesat ke peringkat ketiga klasemen sementara Liga 1 2017 dengan poin 12. Sedangkan bagi PSM Makassar, meski menelan kekalahan yang merupakan kekalahan perdana mereka, posisi tim berjuluk Juku Eja tersebut belum tergoyahkan dan tetap memimpin klasemen sementara dengan poin 13.

Susunan pemain

PS TNI: Teguh Amiruddin, Facundo Talin, Manahati Lestusen, Ganjar Mukti, Roni Sugeng Ariyanto, Agil Munawar, Safri Al Irfandi (Andy Setyo Nugroho), M. Kasim Slamat, Erwin Ramdani (Ahmad Nufiandani), Elio Martins, Leonel Nunez (Gustur Cahyo Putro)

PSM Makassar: Rivki Mokodompit, Zulkifli Syukur, Steven Paulle, Hamka Hamzah, Rava Adi Utama, Marc Klok, Asnawi Mangkualam Bahar (Titus Bonai), Muhammad Arfan (Rizky Pellu), Willem Jan Pluim, M. Rahmat (Andri), Reinaldo Elias da Costa.
LIGA 1 2017
PS TNI berhasil meraih kemenangan pada laga tandang mereka usai mengalahkan Barito Putera dengan skor tipis 1-0 pada lanjutan Gojek Traveloka Liga 1 2017 pekan kelima di Stadion 17 Mei, Banjarmasin, Selasa (09/05) sore WIB.

Di sepuluh menit pertama babak pertama, PS TNI sempat tampil tertekan. Menit ke-9, tuan rumah Barito Putera memiliki kans unggul terlebih dahulu melalui Aaron Evans. Namun peluang tersebut berhasil dipatahkan penjaga gawang Dhika Bayangkara.

Publik tuan rumah dibuat terbungkam kala pertandingan telah berjalan 15 menit setelah Erwin Ramdani berhasil menjebol gawang tim tuan rumah. Berawal dari umpan sepak pojok, bola berhasil disundul Elio Martins. Namun bola sempat mengenai salah satu pemain Barito Putera, dan bola muntah langsung disambar Erwin Ramdani dengan melepaskan tembakan tanpa mampu dihalau penjaga gawang Shahar Ginanjar.

Tertinggal, membuat para pemain Barito Putera berusaha bangkit. Tampil terus menekan, Barito Putera mampu menciptakan beberapa peluang. Namun penyelesaian akhir yang kurang maksimal membuat beberapa peluang yang tercipta gagal berbuah gol.

Di babak kedua, Barito Putera tampil habis-habisan untuk mencari gol penyeimbang. Kokohnya lini pertahanan PS TNI yang digalang Manahati Lestusen membuat para pemain-pemain Barito Putera kesulitan untuk menembus pertahanan PS TNI.

PS TNI juga tidak tinggal diam dengan sesekali menyerang. Namun, serangan demi serangan yang dibangun para pemain PS TNI mampu dipatahkan para pemain belakang Barito Putera.

Pertandingan ini juga dibanjiri oleh kartu kuning. Total wasit yang memimpin pertandingan mengeluarkan sepuluh kartu kuning, tiga untuk tim tuan rumah, dan tujuh untuk tim tamu.

Hingga laga usai, baik tuan rumah Barito Putera maupun PS TNI sama-sama gagal menciptakan gol dan skor tipis 1-0 untuk kemenangan PS TNI akhirnya mengakhiri laga ini.

Tambahan tiga poin dilaga tandang ini membuat peringkat PS TNI di klasemen sementara naik ke posisi kempat dengan poin sembilan. 

Susunan pemain

Barito Putera: Shahar Ginanjar, Rinto Ali (Wanda Syahputra), Facundo Talin, Manahati Lestusen, Ganjar Mukti, Hong Soon Hak, Roni Sugeng (Yus Arfandi), Agil Munawar, Erwin Ramdani (Ahmad Nufiandani), Gustur Cahyo Putro (Steven Anderson Imbiri), Elio Martins

PS TNI: Dhika Bayangkara, Valentino Telaubun, Ambrizal (Amirul Mukminin), Aaron Evans, Dandi Maulana, Fajar Handika (David Laly), Douglas Packer, Rizky Rizaldi Pora, Matias Cordoba, Nazarul Fahmi (Gavin Kwan Adsit), Agi Pratama (Dedi Hartono)

LIGA 1 2017
PS TNI gagal memaksimalkan status tuan rumah dan hanya mampu memetik satu poin setelah ditahan imbang 1-1 oleh Persiba Balikpapan pada lanjutan Gojek Traveloka Liga 1 2017 pekan keempat di Stadion Pakansari, Cibinong, Kab. Bogor, Jum'at (05/05) sore WIB.

Dibesut pelatih anyar Ivan Kolev, PS TNI justru tampil kurang maksimal di awal-awal laga, dan dimanfaatkan Persiba Balikpapan untuk bermain menekan.

Memasuki menit 11, Persiba Balikpapan berhasil unggul terlebih dahulu lewat gol Marlon da Silva setelah ia berhasil memanfaatkan umpan terobosan yang disodorkan Masahito Noto.

Tersentak dengan gol cepat tersebut, tuan rumah PS TNI berusaha bangkit, dan mencoba bermain terbuka. Beberapa peluang sempat tercipta diantaranya melalui pemain anyar Facundo Talin dan Hong Soon Hak.

Dipenghujung babak pertama, Persiba Balikpapan nyaris menggandakan keunggulan melalui Anmar Almubaraki. Namun peluang tersebut berhasil dipatahkan penjaga gawang Dhika Bayangkara.

Di babak kedua, PS TNI mampu tampil dominan. Walau pertandingan diguyur hujan deras dan membuat sulitnya mengembangkan permainan, tidak membuat semangat para pemain PS TNI mengendur. Begitu juga dengan Persiba Balikpapan yang berusaha untuk menggandakan keunggulan.

Tuan rumah PS TNI akhirnya berhasil menyamakan kedudukan di menit 68. Berawal dari umpan Guntur Triaji yang dipotong pemain belakang Persiba dengan sundulan yang mengarah Hong Sook Hak dan pemain asal Korea Selatan tersebut langsung melepaskan tendangan voli ke arah gawang tanpa mampu diantisipasi penjaga gawang Yoewanto Stya Beny.

Beberapa menit jelang laga berakhir, sempat terjadi penundaan pertandingan lantaran hujan semakin deras mengguyur lapangan pertandingan. Setelah mereda, pertandingan kembali dilanjutkan hingga selesai. Tidak ada lagi gol tambahan di waktu tersisa dan kedua tim pun harus puas berbagi angka satu.

Susunan pemain

PS TNI: Dhika Bayangkara, Facundo Talin, Andy Setyo Nugroho, Roni Sugeng, Hong Soon Hak, M. Kasim Slamat (Rinto Ali), Agil Munawar, Wawan Febrianto (Ahmad Nufiandani), Gustur Cahyo Putro, Elio Martins, Leonel Jorge Nunez (M. Guntur Triaji)

Persiba Balikpapan: Yoewanto Stya Beny, Iqbal Samad, Dirkir Kohn Glay, Alfath Faathier (Fengky Turnando), Bryan Cesar Ramadhan, M. Ilhamul Irhaz, Masahito Noto, Anmar Almubaraki (Ridho Nurcahyo), Tedi Hasanuddin (Heri Susanto), Ardi Yuniar, Marlon da Silva

bhayangkara fc vs ps tni
Bhayangkara FC vs PS TNI (dok. liga indonesia baru)
Bhayangkara FC menelan kekalahan dari PS TNI dilaga kandang mereka pada lanjutan Gojek Traveloka Liga 1 2017 pekan ketiga di Stadion Patriot, Bekasi, Sabtu (29/04) sore WIB. Pada duel yang berjalan panas tersebut, tuan rumah Bhayangkara FC menyerah 1-2 dari PS TNI yang bermain dengan sembilan pemain.

Pada pertandingan tersebut, kedua tim sama-sama memperagakan permainan cepat sejak awal laga. Walau berstatus tim tamu, PS TNI mampu mendominasi jalannya pertandingan.

Setelah beberapa berhasil menciptakan beberapa peluang, PS TNI akhirnya berhasil membuka keunggulan di menit 38 melalui gol Aboubacar Sylla. Gol tersebut tercipta setelah Sylla berhasil menyambar bola hasil sundulan Gustur Cahyo Putro yang sebelumnya sempat menghajar mistar gawang.

Di babak kedua, Bhayangkara FC yang tertinggal satu gol mencoba bangkit. Bayangkara FC bahkan berada diatas angin setelah PS TNI harus bermain sepuluh pemain sejak menit 59 setelah Manahati Lestusen menerima kartu kuning kedua.

Walau bermain dengan sepuluh pemain, PS TNI tetap mampu mengimbangi permainan Bhayangkara FC dan sempat beberapa kali memiliki peluang untuk menggandakan keunggulan. Tuan rumah Bhayangkara FC juga sempat memiliki beberapa peluang untuk menyamakan kedudukan.

Namun, bukannya Bhayangkara FC yang berhasil menyamakan keduduka. Justru PS TNI yang bermain dengan sepuluh pemain berhasil memperbesar keunggulan di menit 87 lewat gol Elio Martins memanfaatkan umpan dari Aboubacar Sylla.

Di masa injury time, tuan rumah akhirnya mampu memperkecil ketertinggalan melalui gol Dinan Yahdian Javier.

Jelang laga berakhir, PS TNI kembali harus kehilangan satu pemain lagi. Abduh Lestaluhu yang memukul muka Thiago Furtuoso diganjar wasit kartu merah. Selepas itu tidak ada lagi tambahan gol, dan pertandingan pun dimenangkan PS TNI dengan skor 2-1.

Susunan pemain

Bhayangkara FC: Rully Desrian, I Putu Gede Juni Antara (Dinan Yahdian Javier), Otavio Dutra, M Sahrul Kurniawan, Danny Saputra, Lee Yoo Joon, Evan Dimas Darmono (Firman Utina), Ilham Udin Armaiyn, Dendi Sulistyawan (Muchlis Hadi), Jajang Mulyana (Antoni Putro Nugroho), Wahyu Subo Seto (Thiago Furtuoso)

PS TNI: Dhika Bhayangkara, Abduh Lestaluhu, Andy Setyo Nugroho, Manahati Lestusen, Aboubacar Leo Camara, Hong Soon Hak, M. Kasim Slamat, Erwin Ramdani (Ganjar Mukti), Aboubacar Sylla, Gustur Cahyo Putro (Ahmad Nufiandani), Elio Bruno Teixeira Martins

LIGA 1 2017
Laga seru dan menarik antara tuan rumah PS TNI kontra Persib Bandung di pekan kedua Gojek Traveloka Liga 1 2017 akhirnya berakhir tanpa pemenang, setelah kedua tim bermain imbang 2-2. Tim tamu Persib Bandung bahkan sempat memimpin dua gol sebelum akhirnya disamakan PS TNI dipenghujung laga.

Bertanding di Stadion Pakansari, Cibinong, Kab. Bogor, Sabtu (22/04) malam WIB, kedua tim sama-sama tampil terbuka sejak awal laga. Baru tiga menit laga berjalan, kesalahan pemain belakang Persib, nyaris membuat PS TNI unggul.

Salah satu peluang emas Persib di babak pertama bahkan nyaris berbuah gol. Memanfaatkan kesalahan pemain belakang PS TNI, Angga Febryanto berhasil melepaskan tembakan. Namun sayang tendangannya masih menghantam tiang gawang.

Gol pembuka pada pertandingan ini baru tercipta di babak kedua tepatnya di menit 50. Umpan sundulan Kim Jeffrey Kurniawan berhasil disambar Michael Essien tanpa mampu diselamatkan penjaga gawang Dhika Bayangkara.

Dua menit berselang, Persib berhasil menggandakan keunggulan melalui gol tendangan voli Atep memanfaatkan umpan pemain muda Felgensius Billy.

Meski tertinggal dua gol, para pemain-pemain PS TNI tidak patah semangat. Terus tampil menyerang, PS TNI akhirnya berhasil memperkecil ketertinggalan di dua menit jelang waktu normal berakhir melalui gol Erwin Ramdani.

Dua menit berselang, PS TNI akhirnya berhasil menyamakan kedudukan melalui gol Gustur Cahyo Putro. Skor pun berubah menjadi 2-2 dan bertahan hingga laga usai.

Susunan pemain

PS TNI: Dhika Bayangkara, M Abduh Lestaluhu, Danie Pratama (Ahmad Nufiandani), Manahati Lestusen, Ganjar Mukti, Aboubacar Leo Camara, Hoon Soon Hak, M Kasim Slamat, Agil Munawar (Erwin Ramdani), Gustur Cahyo Putro

Persib Bandung: I Made Wirawan, Tony Sucipto, Vladimir Vujovic, Achmad Jufrianto, Henhen Herdiana (Supardi Nasir), Hariono, Ahmad Subagja (Michael Essien), Kim Jeffrey Kurniawan, Atep, Shohei Matsunaga, Angga Febryanto Putra (Felgensius Billy)
LIGA 1 2017
Borneo FC berhasil memetik satu angka kala bertandang ke markas PS TNI usai kedua tim bermain imbang 2-2 pada pekan pertama Gojek Traveloka Liga 1 2017 pada pertandingan yang dilangsungkan di Stadion Pakansari, Cibinong, Kab. Bogor, Senin (17/04).

Sama-sama menerapkan permainan menyerang, tim tamu Borneo FC mampu unggul terlebih dahulu di menit 36 lewat gol sundulan penyerang Lerby Eliandry. Gol tersebut tercipta berkat assist Terens Owang Puhiri.

Namun keunggulan Borneo FC tersebut tidak bertahan lama, sepuluh menit berselang PS TNI berhasil menyamakan kedudukan setelah Gustur Cahyo berhasil menjebol gawang Borneo FC memanfaatkan umpan dari Erwin Ramdani.

Di babak kedua, laga telah berjalan sepuluh menit Lerby Eliandry kembali berhasil membobol gawang PS TNI. Namun gol tersebut dianulir lantaran wasit menganggap Lerby sudah terlebih dahulu berdiri dalam keadaan offside. 

Ini merupakan kali kedua gol Lerby dianulir dipertandingan ini. Sebelumnya di babak pertama tepanya di menit 30, gol Lerby juga dianulir dengan alasan yang sama.

Menit 66, Borneo FC akhirnya berhasil unggul kembali. Umpan tendangan bebas Flavio Beck Junior berhasil diteruskan pemain bertahan Kunihiro Yamashita dengan sundulan tanpa mampu diselamatkan penjaga gawang Dhika Bayangkara.

Hong Soon Hak menjadi penyelamat PS TNI dari kekalahan setelah berhasil mencetak gol penyeimbang di menit 80 memanfaatkan kemelut yang terjadi didepan gawang Borneo FC.

Susunan pemain

PS TNI: Dhika Bayangkara, Ganjar Mukti, Andy Setyo Nugroho, Aboubacar Leo Camara, Abduh Lestaluhu (Agil Munawar), Manahati Lestusen, Hong Soon Hak, M. Alwi Slamat (Ahmad Nufiandani), Gustur Cahyo Putro (M. Kasim Slamat), Erwin Ramdani (Wawan Febrianto), Aboubacar Sylla, 

Borneo FC: Muhammad Ridho, Michael Orah (Zulvin Zamrun), Helder Lobato, Kunihiro Yamashita, Flavio Beck Junior, Ponaryo Astaman, Wahyudi Hamasi (Riswan Yusman (Patrich Wanggai)), Ricky Akbar Ohorella, Terens Owang Puhiri, Rifal Lastori (Shane Smeltz), Lerby Eliandry Pong Baru

Piala Presiden 2017
Arema FC berhasil meraih kemenangan telak 4-0 atas PS TNI dipertandingan terakhir penyisihan Grup B turnamen Piala Presiden 2017 di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Kamis (16/02) sore. Penyerang Arema FC Cristian Gonzales berhasil menyumbang dua gol pada pertandingan ini. Sedangkan dua gol lagi dicetak oleh Dendi Santoso dan Esteban Vizcarra.

Butuh tiga angka untuk memastikan satu tempat di babak perempatfinal, Arema yang tampil dihadapan publik sendiri berusaha tampil menekan. Namun, PS TNI mampu memberikan perlawanan.

Keunggulan Arema pada pertandingan ini baru didapat pada menit ke-37 melalui tendangan penalti Cristian Gonzales. Wasit memberikan penalti untuk Arema setelah salah atu pemain belakang PS TNI menjatuhkan Esteban Vizcarra didalam kotak penalti. Gol Gonzales tersebut merupakan satu-satunya gol yang tercipta di babak pertama.

Di babak kedua, Arema tak tertahankan. Pertandingan baru berjalan empat menit, Cristian Gonzales berhasil mencetak gol keduanya dipertandingan ini untuk membawa Arema unggul 2-0.

Menit 61, Arema FC kembali berhasil menambah gol setelah sundulan Dendi Santoso memanfaatkan umpan tendangan sudut Adam Alis Setyono berhasil menjebol gawang PS TNI.

Berselang empat menit, Arema FC menjauh setelah Esteban Vizcarra ikut serta merobek jala PS TNi. Gol Vizcarra tercipta lewat tendangan kaki kirinya yang dilesakkannya dari luar kotak penalti. Skor 4-0 untuk Arema dan bertahan hingga laga usai.

Hasil ini membuat Arema memastikan satu tempat di babak delapan besar setelah berhasil mengumpulkan poin tujuh. Sementara PS TNI sebelumnya telah dipastikan gagal lolos ke babak delapan besar.

Susunan pemain

Arema FC: Kurnia Meiga, Syaiful Indra Cahya, Bagas Adi Nugraha, Arthur Cunha, Johan Alfarizi, Hanif Sjahbandi, Adam Alis Setyono, Esteban Vizcarra, Dendi Santoso, Nasir, Cristian Gonzales

PS TNI: Dhika Bayangkara, Rinto Ali, Ganjar Mukti, Andy Nugroho, Abduh Lestaluhu, Manahati Lestusen, Ade Jantra, Guntur Triaji, M. Slamat, Sansan Musaeni, M Dimas Drajat

Piala Presiden 2017
Bhayangkara FC meraih kemenangan perdana di turnamen pramusin Piala Presiden 2017 setelah dipertandingan kedua penyisihan Grup B meraih kemenangan dengan skor 2-1 atas PS TNI du Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Kabupaten Malang, Sabtu (11/02) sore WIB.

Kemenangan yang diraih Bhayangkara FC atas PS TNI ini membuat mereka menjaga peluang untuk lolos ke babak selanjutnya. Sementara bagi PS TNI, hasil ini merupakan kekalahan kedua mereka diajang ini dan membuat posisi mereka terancam.

PS TNI hingga pertengahan babak pertama tampil dengan permainan agresif. Namun, keasyikan menyerang membuat mereka lengah hingga harus kebobolan di menit 27 melalui gol penyerang Bhayangkara FC Jajang Maulana.

PS TNI mampu menyamakan kedudukan sepuluh menit kemudian melalui eksekusi penalti Manahati Lestusen. Wasit memutuskan memberikan penalti untuk PS TNI setalah Ade Jantra dilanggar salah satu pemain Bhayangkara FC didalam kotak penalti.

Namun, dua menit berselang Bhayangkara FC kembali berhasil unggul setelah tendangan bebas Evan Dimas Darmono gagal diselamatkan penjaga gawang PS TNI Ravi Murdianto.

Di babak kedua, PS TNI yang tertinggal satu gol mererapkan permainan ofensif. Namun, barisan pertahanan Bhayangkara mampu mematahkan serangan demi serangan yang dibangun pada pemain-pemain PS TNI.

Jelang laga berakhir, PS TNI yang tertinggal harus bermain dengan sepuluh pemain setelah Ibrahim Conteh menerima kartu kuning kedua. Skor 2-1 untuk kemenangan Bhayangkara FC akhirnya mengakhiri laga ini.

Susunan pemain

Bhayangkara FC:  Wahyu Tri Nugroho, Dany Saputra, Otavio Dutra, Lee Yu Jun, Indra Kahfi, Antoni Putra Nugroho, Evan Dimas Darmono, Dinan Yahdian Javier, Alsan Sanda, Jajang Maulana, Dendi Sulistyawan

PS TNI: Ravi Murdianto, Rinto Ali, Manahati Lestusen, Andy Setyo, M. Abduh Lestaluhu, Ade Jantra, Ibrahim Conteh, Wawan Febrianto, Roni Sugeng, Mamadou Barry, M. Dimas Drajat.

Logo Piala Presiden
Piala Presiden 2017
Persija Jakarta meraih kemenangan tipis 1-0 atas PS TNI pada pertandingan babak penyisihan Grup 2 Piala Presiden 2017 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu (05/01) malam WIB. Penyerang anyar Rudi Widodo menjadi penentu kemenangan tim berjuluk Macam Kebayoran tersebut lewat gol yang diciptakannya dipenghujung laga.

Pada pertandingan tersebut, PS TNI sebenarnya memiliki peluang untuk unggul terlebih dahulu di menit 26 setelah wasit menunjuk titik putih untuk PS TNI setelah penyarang Ahmad Nuviandani dilanggar pemain belakang Persija didalam kotak terlarang.

Namun, Mamadou Barry yang maju sebagai algojo gagal menjalankan tugasnya dengan baik setelah eksekusi penaltinya berhasil dihalau penjaga gawang Andritany Ardhiyasa.

Di babak kedua, PS TNI juga kembali mendapat peluang emas. Kembali, Andritany berhasil melakukan penyelamatan gemilang dengan menepis tendangan keras Wawan Febrianto dari dalam kotak penalti.

Gol yang ditunggu-tunggu pada pertandingan ini akhirnya tercipta dipenghujung laga. Rudi Widodo yang melakukan debutnya untuk Persija berhasil menjebol gawang PS TNI.

Memanfaatkan kelengahan barisan pertahanan PS TNI, mantan pemain Bhayangkara FC tersebut langsung melepaskan tembakan terukur tanpa mampu diselamatkan penjaga gawang Teguh Amirudin.

Hasil ini untuk sementara membuat Persija Jakarta memiliki poin tiga, dan poin yang sama juga dimiliki Arema FC yang berada dipuncak klasemen. Arema FC memimpin Grup 2 setelah unggul selisih gol dari Persija Jakarta.

Susuna pemain

Persija Jakarta: Andritany Ardhiyasa, Ismet Sofyan, Willian Pacheco, Maman Abdurrahman, Rezaldi Hehanusa, Sandi Darma Sute, Susanto Tan, Muslim Habibi, Ambrizal Umanailo, Rudi Widodo, Christopher Arriagada

PS TNI: Teguh Amirudin, Abduh Lestaluhu, Kasim Slamat, Manahati Lestusen, Andi Setyo Nugroho, Ade Jantra Lukmana, Ibrahim Conteh, Rinto Ali, Ahmad Nufiandani, Mamadou Barry, M. Dimas Drajat