Greysia Polii/Apriyani Rahayu berhasil menembus babak final nomor ganda putri Yonex-Sunrise DR. Akhilesh Das Gupta India Open 2018 usai menumbangkan unggulan 1 asal Denmark, Kamilla Rytter Juhl/Christinna Pedersen.
Ganda Putri Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu (foto. PBSI) |
Pada pertandingan yang merupakan pertandingan pembuka pada babak semifinal yang digelar di Siri Fort Indoor Stadium, New Delhi, Sabtu (03/02), Greysia/Apriyani menang melalui pertandingan rubber game 21-14, 19-21 dan 21-18 dalam waktu 81 menit.
Di babak final yang akan digelar Minggu (04/02) besok, Greysia/Apriyani yang merupakan unggulan 3 di nomor ganda putri, akan menghadapi unggulan 3 asal Thailand, Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai. Ganda Thailand tersebut, di babak semifinal berhasil mengalahkan ganda China Fu Yue/Li Yinhui.
Dua pasangan ganda putra Indonesia (foto. PBSI) |
Dari nomor ganda putra, duel sesama wakil Indonesia antara Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo kontra Muhammad Ahsan/Hendra Setiawan, berhasil dimenangkan Marcus/kevin dua game langsung 21-11 dan 21-17.
Lawan yang akan dihadapi unggulan 1 tesebut di babak final adalah ganda putra Denmark unggulan 4, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.
Sementara pada pertandingan yang digelar malam, pasangan ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti berhasil menaklukkan ganda China unggulan 6, He Jiting/Du Yue. Pada pertandingan yang berjalan selama 42 menit tersebut, Praveen/Melati menang straight game 21-19 dan 24-22.
Post A Comment:
0 comments: