Vietnam Lolos ke Babak Final Piala Asia U-23 2018, Hasil Semifinal Vietnam U-23 vs Qatar U-23 Selasa, 23 Januari 2018
Kejutan tercipta di AFC U-23 Championship (Piala Asia U-23) 2018 setelah Timnas Vietnam U-23 berhasil lolos ke babak final usai mengalahkan Timnas Qatar U-23 pada pertandingan semifinal yang digelar di Changzhou Olympic Sports Centre, Changzhou, Selasa (23/01). Pada pertandingan tersebut, Vietnam menang melalui babak adu penalti 4-3 (2-2).
Semifinal AFC U-23 Championship 2018 Qatar vs Vietnam (foto. AFC)
Qatar berhasil unggul terlebih dahulu pada pertandingan tersebut di menit 23 melalui gol penalti Akram Afif. Penalti tersebut didapat setelah Bui Tien Dung melakukan pelanggaran terhadap Almoez Ali di area kotak penalti.

Vietnam baru mampu menyamakan kedudukan di babak kedua, tepatnya di menit 66, melalui tendangan Nguyen Quang Hai, setelah berhasil memanfaatkan kesalahan yang dilakukan para pemain belakang Qatar.

Menit 87, Qatar kembali berhasil unggul melalui gol Almoez Ali setelah berhasil memanfaatkan kemelut yang terjadi didepan gawang Vietnam.

Namun, keunggulan tersebut tidak bertahan lama setelah Vietnam berhasil menyamakan kedudukan satu menit berselang lewat gol kedua Nguyen Quang Hai melalui tendangan yang dilepaskan dari luar kotak penalti. Skor 2-2 dan bertahan hingga waktu normal berakhir.

Pertandingan pun dilanjutkan ke babak perpanjangan waktu. Di babak extra time, kedua tim sama-sama tidak mampu mencetak gol dan pertandingan kemudian dilanjutkan ke babak adu penalti.

Di babak adu penalti, Vietnam keluar sebagai pemenang setelah dua penendang Qatar gagal mencetak gol. Sementara Vietnam hanya satu kali gagal dan Vietnam memenangi babak adu penalti dengan skor 4-3.

Susunan pemain

Qatar: Mohammed Al Bakari, Tarek Salman, Tameem Al Muhaza, Sultan Al Brake, Bassam Al Rawi, Ahmad Moein, Salem Al Hajri (Abdullah Al Ahrak), Akram Afif, Hashim Ali (Meshaal Al Shammeri), Assim Madibo, Almoez Ali

Vietnam: Bui Tien Dung, Pham Xuan Manh, Bui Tien Dung II, Do Duy Manh (Nguyen Phong Hong Duy), Vu Van Thanh, Tran Dinh Trong, Luong Xuan Truong, Pham Duc Huy (Nguyen Thanh Chung), Nguyen Quang Hai, Nguyen Cong Phuong (Ha Duc Chinh), Phan Van Duc

IDN SPORTS

IDN SPORTS

Portal Berita dan Informasi Seputar Olahraga Nasional dan Internasional

Post A Comment:

0 comments: