Turnament sepakbola Piala Presiden 2018 akan mulai bergulir pada bulan Januari 2018. Kepastian tersebut diungkapkan ketua Organizing Committee (OC) Piala Presiden 2018 Berlington Siahaan.
Piala Presiden 
Dikutip dari laman Liga Indonesia Baru, Berlington mengungkapkan, pihaknya telah menghadap Presiden untuk menggelar turnamen ini pada bulan Januari. "Kebetulan kami tadi sudah menghadap bapak Presiden Jokowi. Hajatan Piala Presiden 2018 akan digelar mulai pekan kedua Januari 2018 dan selesainya pada pertengahan Februari 2018. Untuk detail terperincinya, akan kami umumkan kemudian," ujar Berlington Siahaan, seperti dikutip dari laman Liga Indonesia Baru, Senin (18/12).

Berlington menjelaskan Piala Presiden 2018 akan diikuti 20 tim peserta, dengan rincian 18 klub Liga 1 yang terdiri dari 15 klub Liga 1 yang bertahan musim lalu plus 3 tim yang berstatus promosi. Sedangkan dua tim lainnya adalah Martapura FC dan PSPS Pekanbaru. "Pemilihan kedua tim (Martapura FC dan PSPS Pekanbaru) tersebut, karena pada musim lalu mereka menempati peringkat empat dan lima di akhir Liga 2 2017," terangnya.

Untuk tempat pelaksanaannya, panitia telah menentukan lima kota yang akan menjadi tuan rumah untuk menggelar fase grup. Lima kota tersebut adalah Bandung, Surabaya, Malang, Bali dan Makassar. "Sebenarnya kami ingin ada salah satu kota di Pulau Sumatera. Tapi, sepertinya belum siap. Seperti diketahui, Stadion Teladan di Medan masih direnovasi," ujarnya.

Sementara untuk tempat menggelar pertandingan final, sejauh ini belum ditentukan, dan semuanya masih akan menyesuaikan dengan perkembangan. "Kami ingin laga final bisa dilangsungkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Semua tengah kami usahakan," tutupnya.

Sumber: Liga Indonesia Baru

IDN SPORTS

IDN SPORTS

Portal Berita dan Informasi Seputar Olahraga Nasional dan Internasional

Post A Comment:

0 comments: