Turnamen bulutangkis China Open Super Series Premier 2017 telah memulai babak kualifikasi pada Selasa (14/11) ini. Salah satu wakil Indonesia yang tampil di babak kualifikasi di nomor tunggal putra Sony Dwi Kuncoro gagal melaju ke babak utama setelah takluk dari pebulutangkis putra China Ren Pengbo 16-21 dan 19-21.
China Open Super Series Premier 2017 |
Hasil tersebut membuat Indonesia tetap menempatkan 8 wakil di babak utama (babak pertama) yang akan mulai digelar Rabu (15/11) besok. Dari 8 wakil, dua dari nomor tunggal putra, 3 dari nomor ganda putra, 1 dari sektor ganda putri dan 2 dari nomor ganda campuran.
Dari nomor tunggal putra, Indonesia menempatkan dua wakil yakni Jonathan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting. Keduanya langsung berhadapan dua pebulutangkis tangguh di babak pertama. Jonathan akan menantang pebulutangkis China unggulan ketiga Lin Dan. Sedangkan Anthony akan menghadapi pebulutangkis Hongkong Ng Ka Long Angus. Jika keduanya mampu meraih kemenangan, mereka akan bertemu di babak kedua.
Sedangkan dari sektor ganda putra, tiga wakil Indonesia adalah Marcus Gideon/Kevin Sanjaya Sukomuljo, Ricky Karanda Suwandi/Angga Pratama dan Muhammad Ahsan/Rian Agung Saputro.
Dari nomor ini, apabila Ricky/Angga dan Ahsan/Rian mampu menang di babak pertama, mereka akan langsung bertemu di babak kedua.
Satu wakil yang akan tampil di nomor ganda putri adalah Juara Prancis Open 2017 Greysia Polii/Apriyani Rahayu.
Sementara dari nomor ganda campuran, dua wakil Indonesia menempati unggulan teratas, yakni Praveen Jordan/Debby Susanto (unggulan 1) dan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir (unggula 2).
Post A Comment:
0 comments: