Arsenal menelan kekalahan 1-2 dari Watford pada lanjutan Liga Premier Inggris pekan ke-8 di Vacarage Road, Watford, Minggu (15/10) dibi hari WIB. Sempat unggul di babak pertama, Arsenal tak berdaya di babak kedua lantaran Watford mampu membalas dua gol di babak kedua.
Arsenal unggul satu gol terlebih dahulu kala pertandingan telah berjalan 39 menit. Umpan sepak pojok Granit Xhaka berhasil diteruskan kapten tim Per Mertesacker ke gawang tuan rumah dengan sundulan tanpa mampu diselamatkan penjaga gawang Heurelho Gomes.
Watford vs Arsenal (foto. Glyn Kirk/AFP/Getty Images) |
Di babak kedua, Watford yang tertinggal satu gol tampil lebih menyerang. Permainan ngotot yang diperagakan anak-anak asuh pelatih Marco Silva tersebut akhirnya berbuah gol di menit 71 melalui eksekusi penalti Troy Deeney. Watford mendapat tendangan penalti setelah Hector Bellerin melanggar Richarlison didalam kotak penalti.
Di masa injury time babak kedua, Watford akhirnya berhasil unggul 2-1. Terus-menerus menggempur pertahanan Arsenal, Tom Cleverley akhirnya berhasil mencetak gol penentu kemenangan Watford pada pertandingan ini. Bola rebound hasil tendangan Etienne Capoue berhasil disambar Cleverley dengan melepaskan tendangan keras ke arah gawang Arsenal.
Baca juga:
Baca juga:
Hasil ini membuat Watford berhasil menembus empat besar klasemen sementara dengan perolehan poin 15. Sedangkan Arsenal yang memiliki poin 13 terpaksa turun ke peringkat 13.
Susunan pemain
Watford: Heurelho Gomes, Jose Holebas, Miguel Britos, Adrian Mariappa (Andre Carillo), Kiko, Christian Kabasele, Abdoulaye Doucoure, Richarlison, Tom Cleverley, Roberto Pereyra (Etienne Capoue), Andre Gray (Troy Deeney)
Arsenal: Peter Cech, Nacho Monreal, Per Mertesacker, Laurent Koscielny (Rob Holding), Hector Bellerin, Mohamed Elneny, Granit Xhaka, Sead Kolasinac, Alex Iwobi, Danny Welbeck (Mesut Oezil), Alexandre Lacazette (Olivier Giroud)
Post A Comment:
0 comments: