Hasil Pertandingan Liga Inggris Manchester United (MU) vs Crystal Palace Sabtu (30/09) Malam
Manchester United meraih kemenangan telak 4-0 atas Crystal Palace pada pertandingan lanjutan Liga Premier Inggris di Old Trafford Stadium, Manchester, Sabtu (30/09) malam WIB. Empat dari dua gol Setan Merah pada pertandingan ini berhasil dilesakkan Marouane Fellaini.

Gol cepat berhasil dicetak MU pada pertandingan tersebut. Belum genap laga berjalan tiga menit, Juan Mata berhasil membuka keunggulan tim tuan rumah melalui gol yang dicetaknya memanfaatkan assist dari Marcus Rashford.
Marouane Fellaini Cetak Dua Gol ke Gawang Crystal Palace (foto. AFP/Getty Images)
Marouane Fellaini membawa MU unggul 2-0 di menit ke-35. Umpan silang Ashley Young berhasil dimanfaatkan Fellaini menjadi gol.

Meski telah unggula dua gol, MU tetap tampil perkasa. beberapa peluang sempat didapat MU jelang paruh pertama berakhir, diantaranya melalui Chris Smalling, Henrik Mhkitaryan dan Marcus Rashford. Peluang Rashford bahkan sempat menghantam mistar gawang tim lawan.

Di babak kedua, Fellaini kembali berhasil menjebol gawang lawan. Kali ini melalui sundulan setelah berhasil memanfaatkan umpan dari Marcus Rashford.

Pesta gol MU pada pertandingan ini akhirnya ditutup oleh gol penyerang Romelu Lukaku di menit 86 dan membuat skor berubah menjadi 4-0.

Hasil ini membuat MU berhasil memuncaki klasemen sementara dengan perolehan poin 19, menyalip Manchester City yang harus rela turun ke peringkat kedua dengan poin 17. Sedangkan Crystal Palace semakin terbenam didasar klasemen lantaran belum memiliki satu poin pun dari tujuh kali bertanding.

Susunan pemain

Manchester United: David De Gea, Shley Young, Chris Smalling, Phil Jones, Antonio Valencia, Nemanja Matic, Marouane Fellaini, Juan Mata (Ander Herrera), Henrik Mkhitaryan (Jesse Lingard), Marcus Rashford (Anthony Martial), Romelu Lukaku

Crystal Palace: Wayne Hennessey, Patrick van Aanholt, Damien Delaney, Mamadou Sakho, Joel Ward, Luka Milivojevic, Yohan Cabaye, Andros Townsend, Jason Puncheon (Jairo Riedeward), Jeffrey Schlupp (James McArthur), Bakary Sakho (Freddie Ladapo)

IDN SPORTS

IDN SPORTS

Portal Berita dan Informasi Seputar Olahraga Nasional dan Internasional

Post A Comment:

0 comments: