LIGA 1 2017
Bali United berhasil mengemas poin penuh dihadapan publik sendiri usai mengalahkan Persib Bandung dengan skor tipis 1-0 pada pertandingan terakhir pekan kedelapan Gojek Traveloka Liga 1 2017 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Rabu (31/05) malam WIB. 

Sama-sama menampilkan permainan menyerang, membuat pertandingan berjalan menarik. Kedua tim bahkan bergantian saling menyerang.

Namun Bali United lebih beruntung lantaran mampu mencetak gol di menit ke-32. Berawal dari tendangan Sylvano Comvalius yang menghantam mistar gawang, bola muntah berhasil disambar Marcos Flores dengan sundulan tanpa mampu dihalau penjaga gawang M. Natshir.

Unggul satu gol tidak lantar membuat Bali United mengendurkan serangan. Bali United bahkan terus tampil menekan. 

Di babak kedua, Bali United tetap konsisten tampil menekan. Sementara Persib tampak kesulitan untuk keluar dari tekanan.

Pergantian pemain yang dilakukan Persib Bandung di babak kedua sedikit mampu membuat permainan Persib lebih hidup. Beberapa peluang bahkan mampu diciptakan Persib. Namun hingga laga usai tidak ada lagi gol tercipta, dan Bali United pun sukses mengunci kemenangan dengan skor tipis 1-0.

Hasil ini membuat Bali United berhasil mengumpulkan poin yang sama dengan perolehan poin milik Persib Bandung, yakni 13 poin. Bali United bahkan memiliki selisih gol lebih baik dan menempati peringkat ke-6 klasemen sementara Liga 1. Sedangkan Persib menempati peringkat ke-7. 

Selain itu, kekalahan yang ditelan Persib ini merupakan kekalahan pertama mereka diajang Liga 1 musim ini.

Susunan pemain

Bali United: I Made Wardhana, I Made Andhika Pradana Wijaya (Mahdi Fahri Albaar), Agus Nova, Ahn Byung Keon, Ricky Fajrin Saputra, Fadil Sausu (Taufiq), I Gede Sukadana, Marcos Flores (Nick Van Der Velden), Yabes Roni Malaifani, Irfan Bachdim (Miftahul Hamdi), Sylvano Comvalius

Persib Bandung: M. Natshir, Supardi Nasir, Vladimir Vujovic, Achmad Jufrianto, Henhen Herdiana, Hariono (Kim Jeffrey Kurniawan), Dedi Kusnandar, Atep, Gian Zola Nasrullah (Raphael Maitimo), Febri Hariyadi (Felgensius Billy Paji Keraf), Sergio van Dijk (Tantan)

IDN SPORTS

IDN SPORTS

Portal Berita dan Informasi Seputar Olahraga Nasional dan Internasional

Post A Comment:

0 comments: