Everton dilaga menghadapi Mancheser City (foto: twitter @Everton) |
Dua tim kota Manchester, Manchester City dan Manchester United sama-sama gagal meraih poin penuh pada lanjutan Liga Premier Inggris Pekan ke-21 yang digelar Minggu (15/01) malam WIB. Manchester City terjungkal di kandang Everton. Sedangkan Manchester United yang bermain di kandang sendiri harus puas berbagi angka dengan Liverpool.
Everton (4-0) Manchester City
Manchester City yang bertandang ke kandang Everton, Goodison Park Stadium, menelan kekalahan telak empat gol tanpa balas.
Pesta gol Everton ke gawang City dibuka oleh gol Romelu Lukaku di menit 34. Berawal dari kesalahan yang dilakukan salah satu pemain bertahan City dalam mengoper bola, Tom Davies kemudian memberikan umpan kepada Kevin Mirallas yang diteruskan dengan memberikan umpan tarik yang langsung disambar Lukaku dan terciptalah gol untuk Everton.
Di awal babak kedua, laga baru berjalan dua menit, tuan rumah Everton berhasil menggandakan keunggulan. Kali ini giliran Kevin Mirallas yang berhasil menjebol gawang City memanfaatkan umpan Ross Barkley.
Unggul dua gol, tidak membuat Everton lengah. Menit 79, Everton menjauh setelah tendangan chip Tom Davies berhasil menaklukkan penjaga gawang City, Claudio Bravo. 3-0 Everton memimpin.
Di menit-menit akhir pertandingan, Everton kembali berhasil membobol gawang Everton. Kali ini giliran pemain pengganti yang melakukan debut bersama Everton, Ademola Lookman, menutup kemenangan Everton menjadi 4-0.
Manchester City (1-1) Liverpool
Sementara pada pertandingan selanjutnya antara tuan rumah Manchester United kontra Liverpool yang digelar di Old Trafford Stadium, kedua tim harus puas berbagi angka setelah pertandingan harus berakhir dengan skor imbang 1-1.
Selebrasi gol Zlatan Ibrahimovic dilaga MU vs Liverpool (foto: Phil Noble/Reuters) |
Tuan rumah MU sempat tertinggal lebih dahulu di menit 27 setelah James Milner berhasil menjebol gawang MU melalui tendangan penalti. Wasit menunjuk titik putih untuk Liverpool setelah Paul Pogba melakukan handsball di dalam kotak terlarang.
Tuan rumah MU yang tertinggal satu gol dan terus menggempur pertahanan Liverpool, baru mampu menyamakan kedudukan di babak kedua, tepatnya di menit 84 melalui gol Zlatan Ibrahimovic.
Tambahan satu poin ini bagi MU membuat posisi mereka di klasemen sementara tidak mengalami perubahan. Sementara bagi Liverpool, hasil ini membuat mereka menyalip Arsenal di posisi ketiga klasemen sementara Liga Premier Inggris.
Manchester United: David De Gea, Antonio Valencia, Phil Jones, Marcos Rojo, Matteo Darmian (Marouane Fellaini 76'), Ander Herrera, Michael Carrick (Wayne Rooney 46'), Paul Pogba, Henrik Mkhitaryan, Anthony Martial (Juan Mata 65'), Zlatan Ibrahimovic
Liverpool: Simon Mignolet, James Milner, Ragnar Klavan, Dejan Lovren, Trent Alexander-Arnold, Emre Can, Jordan Henderson, Georginio Wijnaldum, Adam Lallana, Roberto Firmano, Divock Origi, (Philippe Coutinho 61')
Post A Comment:
0 comments: