Hasil Lengkap Final Bitburger Terbuka (Bitburger Badminton Open) 2016
Final Bitburger Open 2016
Para pebulutangkis-pebulutangkis Tiongkok berhasil memborong empat gelar juara pada kejuaraan bulutangkis Bitburger Terbuka (Bitburger Badminton Open) Grand Prix Gold 2016 yang digelar di Saarlandhalle, Saarbrucken, Jerman, dari tanggal 1 hingga 6 November 2016.

Pada kategori tunggal putra, pebulutangkis Tiongkok unggulan empat Shi Yuqi di babak final berhasil mengalahkan pebulutangkis India Sourabh Varma dalam pertarungan ketat 21-19 dan 22-20.

Di tunggal putri, He Bingjiao yang merupakan unggulan teratas di turnamen ini keluar sebagai pemenang usai mengalahkan pebulutangkis asal Thailand unggulan keempat, Nitchaon Jindapol, dua set langsung 21-11, 21-18.

Pada perebutan juara di kategori ganda campuran, pasangan Zheng Siwei/Chen Qingchen sukses menundukkan pasangan ganda campuran kakak adik asal Inggris yang merupakan unggulan pertama di turnamen ini, Chris Adcock/Gabrielle Adcock, 21-16, 23-21.

Untuk kategori ganda putri, Tiongkok yang menempatkan unggulan pertama di babak final pasangan Chen Qingchen/Jia Yifan, merebut gelar juara usai mengalahkan pasangan asal Thailand unggulan kedua, Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai dengan 21-12 dan 21-19.

Khusus untuk pebulutangkis Tiongkok spesialis ganda, Chen Qingchen, pada turnamen ini ia berhasil merebut gelar juara, yakni di nomor ganda putri berpasangan dengan Jia Yifan dan ganda campuran yang berpasangan dengan Zheng Siwei..

Satu gelar juara yang gagal direbut para pebulutangkis Tiongkok adalah disektor ganda putra, sebab mereka tidak ada menempatkan wakil di babak final. Pada kategori ganda putra ini, pasangan ganda putra Malaysia Yew Sin Ong/Ee Yi Teo keluar sebagai pemenang usai mengalahkan pasangan ganda putra tuan rumah Michale Fuchs/Johannes Schoettler dengan 21-16 dan 21018.

Berikut daftar juara turnamen Bitburger Badminton Open 2016

  • Tunggal putra: Shi Yuqi (Tiongkok)
  • Tunggal Putri: HE Bingjiao (Tiongkok)
  • Ganda Putra: Yew Sin Ong/Ee Yi Teo (Malaysia)
  • Ganda Putri: Chen Qingchen/Jia Yifan (Tiongkok)
  • Ganda Campuran: Zheng Siwei/Chen Qingchen (Tiongkok)
IDN SPORTS

IDN SPORTS

Portal Berita dan Informasi Seputar Olahraga Nasional dan Internasional

Post A Comment:

0 comments: