Articles by "Klasemen Sementara Liga 1 2017"
Tampilkan postingan dengan label Klasemen Sementara Liga 1 2017. Tampilkan semua postingan
LIGA 1 2017
PSM Makassar tetap menempati puncak klasemen sementara Gojek Traveloka Liga 1 2017 hingga pekan keenam. Walaupun menelan kekalahan dari PS TNI di kandang lawan, 13 poin yang dimiliki PSM Makassar tidak terkejar oleh rival-rival terdekat.

PS TNI sendiri berhasil naik ke peringkat ketiga usai meraih kemenangan tersebut. PS TNI berada di posisi ketiga dengan poin 12. Poin yang sama juga dimiliki peringkat kedua Persib Bandung yang pada pekan keenam berhasil membawa pulang satu poin saat bertandang ke markas Semen Padang FC.

Arema FC yang sebelumnya menempati peringkat ketiga, pada pekan keenam ini harus rela turun ke peringkat keempat lantaran gagal meraih poin penuh dilaga kandang usai ditahan imbang 1-1 oleh Madura United.

Di peringkat kelima hingga pekan keenam, ditempati oleh Sriwijaya FC yang pada pertandingan Sabtu (14/05) berhasil mengalahkan tim tamu Barito Putera.

Diikuti Persipura Jayapura ditempat keenam dengan poin sama 10 dengan Sriwijaya FC. Posisi ketujuh hingga kesepuluh sama-sama memiliki poin sembilan ditempati oleh Bali United, Mitra Kukar, Madura United dan Bhayangkara FC.

Diposisi papan bawah, Persegres Gresik United berhasil naik satu tingkat dari posisi juru kunci usai meraih kemenangan perdana mereka atas Persiba Balikpapan. Kekalahan Persiba Balikpapan ini membuat mereka turun ke posisi juru kunci lantaran hanya memiliki 1 poin.

Berikut Klasemen Sementara Liga 1 2017 Hingga Pekan Keenam

  1. PSM Makassar (13 poin)
  2. Persib Bandung (12 poin)
  3. PS TNI (12 poin)
  4. Arema FC (11 poin)
  5. Sriwijaya FC (10 poin)
  6. Persipura Jayapura (10 poin)
  7. Bali United (9 poin)
  8. Mitra Kukar (9 poin)
  9. Madura United (9 poin)
  10. Bhayangkara FC (9 poin)
  11. Semen Padang FC (8 poin)
  12. Barito Putera (7 poin)
  13. Borneo FC (7 poin)
  14. Persela Lamongan (7 poin)
  15. Persija Jakarta (5 poin)
  16. Perseru Serui (5 poin)
  17. Persegres Gresik United (4 poin)
  18. Persiba Balikpapan (1 poin)
Gojek Traveloka Liga 1 2017
Persib Bandung sempat memimpin klasemen sementara Gojek Traveloka Liga 1 2017 usai mengalahkan Persipura Jayapura 1-0 di Stadion GBLA, Bandung, Minggu (07/05) malam. Persib memimpin klasemen sementara setelah mengumpulkan poin 11.

Persib Bandung menyalip PSM Makassar dan Arema FC yang harus rela turun ke posisi kedua dan ketiga. PSM dan Arema FC sendiri sama-sama memiliki poin sepuluh dan pada pekan kelima berduel di Makassar, pada Rabu (10/05) malam.

Laga PSM kontra Arema FC ini berhasil dimenangkan PSM dengan skor tipis 1-0. Hasil ini membuat PSM kembali mengambil puncak klasemen sementara di pekan kelima. PSM kembali memuncaki klasemen sementara setelah berhasil mengumpulkan 13 poin. Arema FC sendiri tertahan diperingkat ketiga.

Untuk peringkat keempat, ditempati oleh PS TNI. Bersama dengan Bhayangkara FC, PS TNI sama-sama memiliki poin sembilan, namun PS TNI unggul selisih gol. PS TNI pada pekan kelima berhasil meraih tiga poin di kandang Barito Putera. Sedangkan Bhayangkara FC mengalahkan Persegres Gresik United.

Semen Padang FC yang sempat beberapa pekan berada dipuncak klasemen, hingga pekan kelima semakin terpuruk setelah turun ke peringkat ke-12. Dua kekalahan beruntun yang diderita Semen Padang merupakan penyebab turunnya posisi tim berjuluk Kabau Sirah tersebut di klasemen sementara.

Persiba Balikpapan dan Persegres Gresik United yang sama-sama baru mampu meraih satu poin menempati posisi papan bawah.

Berikut Klasemen Sementara Gojek Traveloka Liga 1 2017 Hingga Pekan Kelima

  1. PSM Makassar (13 poin)
  2. Persib Bandung (11 poin)
  3. Arema FC (10 poin)
  4. PS TNI (9 poin)
  5. Bhayangkara FC (9 poin)
  6. Mitra Kukar (8 poin)
  7. Madura United (8 poin)
  8. Borneo FC (7 poin)
  9. Barito Putera (7 poin)
  10. Sriwijaya FC (7 poin)
  11. Persipura Jayapura (7 poin)
  12. Semen Padang FC (7 poin)
  13. Persela Lamongan (6 poin)
  14. Bali United (6 poin)
  15. Persija Jakarta (4 poin)
  16. Perseru Serui (4 poin)
  17. Persiba Balikpapan (1 poin)
  18. Persegres Gresik United (1 poin)

Persegres Gresik United vs Semen Padang FC (foto: Liga Indonesia Baru)

Kemenangan 3-1 Semen Padang FC atas tuan rumah Persegres Gresik United di Stadion Tri Dharma, Jum'at (21/04), membuat Semen Padang FC memuncaki klasemen sementara Gojek Traveloka Liga 1 2017. Semen Padang unggul selisih gol dari enam tim lainnya yang memiliki poin sama empat

Satu pertandingan lainnya yang digelar Jum'at pada malam harinya, Madura United takluk 0-2 dari Persela Lamongan di Stadion Surajaya Lamongan. Hasil ini membuat posisi Persela naik ke peringkat sembilan dan Madura United di posisi sepuluh.

Dipertandingan Sabtu (22/04), Persija Jakarta gagal meraih poin penuh di kandang sendiri usai ditahan imbang 1-1 oleh Barito Putera di Stadion Patriot Bekasi. Sementara Sriwijaya FC meraup poin penuh kandang usai mengalahkan Borneo FC dengan skor tipis 1-0.

Pada pertandingan yang digelar malam, Persib Bandung yang sempat unggul dua gol terlebih dahulu akhirnya harus puas berbagi angka usai bermain imbang 2-2 dengan PS TNI di Stadion Pakansari.

Persipura Jayapura yang bertanding pada Minggu (23/04) sore, berhasil membawa pulang tiga angka usai menaklukkan tuan rumah Bali United 2-1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar. Sedangkan Arema FC yang bertanding malam, sukses mengalahkan Bhayangkara FC di kandang sendiri.

Satu pertandingan yang digelar Senin (24/04), antara Mitra Kukar kontra PSM Makassar di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, berakhir imbang 1-1.

Pada pertandingan terakhir yang digelar Selasa (25/04) Persiba Balikpapan yang bertandang ke markas Perseru Serui gagal meraih poin usai tumbang 1-2.

Berikut Hasil Lengkap Pertandingan Liga 1 2017 Pekan Kedua


  • Jum'at, 21 April 2017
    Persegres Gresik United 1-3 Semen Padang FC
    Persela Lamongan 2-0 Madura United
  • Sabtu, 22 April 2017
    Persija Jakarta 1-1 Barito Putera
    Sriwijaya FC 1-0 Borneo FC
    PS TNI 2-2 Persib Bandung
  • Minggu, 23 April 2017
    Bali United 1-2 Persipura Jayapura
    Arema FC 2-0 Bhayangkara FC
  • Senin, 24 April 2017
    Mitra Kukar 1-1 PSM Makassar
  • Selasa, 25 April 2017
    Perseru Serui 2-1 Persiba Balikpapan

Klasemen Sementara

  1. Semen Padang FC (4 poin)
  2. PSM Makassar (4 poin)
  3. Persija Jakarta (4 poin)
  4. Arema FC (4 poin)
  5. Persipura Jayapura (4 poin)
  6. Barito Putera (4 poin)
  7. Sriwijaya FC (4 poin)
  8. Perseru Serui (3 poin)
  9. Persela Lamongan (3 poin)
  10. Madura United (3 poin)
  11. Bhayangkara FC (3 poin)
  12. Persib Bandung (2 poin)
  13. PS TNI (2 poin)
  14. Mitra Kukar (1 poin)
  15. Borneo FC (1 poin)
  16. Persegres Gresik United (1 poin)
  17. Persiba Balikpapan (0 poin)
  18. Bali United (0 poin)