PSM Makassar meraih kemenangan telak 4-0 atau Semen Padang FC pada lanjutan Liga 1 2017 pekan ke-27 di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Senin (02/10) malam WIB. Zulham Zamrun tampil gemilang pada pertandingan tersebut dengan menyumbang dua gol. Sedangkan dua gol lainnya dicetak oleh Pavel Puriskhin dan Hamka Hamzah.
Liga 1 2017 Pekan ke-27 |
Tambahan tiga poin ini membuat PSM Makassar kembali menempati peringkat 3 klasemen sementara dengan poin 52, atau sama dengan perolehan poin Bali United yang menempati posisi kedua. Namun Bali United unggul head to head atas PSM.
Pemainan menyerang langsung diperagakan skuad PSM Makassar sejak laga dimulai. Lima menit laga berjalan, tuan rumah PSM mengancam gawang Semen Padang. Namun masih bisa dipatahkan penjaga gawang Jandia Eka Putra.
Menit 12, giliran Semen Padang yang memiliki peluang untuk mencetak gol melalui Vendry Mofu. Namun sayangnya peluang tersebut harus terbuang percuma lantaran penyelesaian akhir yang kurang maksimal.
Selepas itu, masih ada beberapa peluang untuk mencetak gol yang didapat PSM, salah satu diantaranya adalah melalui Willem Jan Pluim yang masih bisa diselamatkan Jandia Eka Putra.
Selepas itu, masih ada beberapa peluang untuk mencetak gol yang didapat PSM, salah satu diantaranya adalah melalui Willem Jan Pluim yang masih bisa diselamatkan Jandia Eka Putra.
PSM akhirnya berhasil membuka keunggulan di menit 28 lewal gol Pavel Puriskhin. Gol ini terbilang cantik, lantaran tercipta melalui tendangan sudut.
Lima menit berselang, Zulham Zamrun berhasil membawa PSM unggul dua gol memanfaatkan kemelut yang terjadi didepan gawang lawan. Skor 2-0 untuk keunggulan tuan rumah dan bertahan hingga paruh pertama berakhir.
Baca juga
- Hasil Pertandingan Persipura Jayapura vs Madura United
- Hasil Pertandingan barito Putera vs Borneo FC
- Hasil Pertandingan Persiba Balikpapan vs Persib Bandung
Di babak kedua, belum genap 2 menit laga berjalan, gawang Semen Padang kembali kebobolan. Umpan silang Ferdinand Sinaga berhasil diselesaikan Zulham Zamrun menjadi gol dengan sundulan. 3-0 tuan rumah memimpin.
Semen Padang harus bermain dengan sepuluh pemain sejak menit 63 setelah pemain bertahan Cassio menerima kartu kuning kedua karena melanggar keras Marc Klok.
Keunggulan jumlah pemain ini mampu dimanfaatkan tuan rumah dengan berhasil menambah satu gol lagi di masa injury time melalui gol kapten tim Hamka Hamzah. Gol tersebut tercipta berkat assist M. Rahmat. Skor 4-0 untuk kemenangan PSM pun menutup laga ini.
Susunan pemain
PSM Makassar: Syaiful, Zulkifli Syukur, Reva Adi Utama, Hamka Hamzah, Ardan Aras, Marc Anthony Klok (M. Arfan), Rizky Pellu, Willem Jan Pluim, Zulham Malik Zamrun, Ferdinand Sinaga (Titus Bonai), Pavel Puruskhin (M. Rahmat)
Semen Padang: Jandia Eka Putra, Ibrahim Sanjaya, Cassio, Handi Ramdan (Agung Prasetyo), Hengki Ardiles, Ko Jae Sung, Vendry Mofu, Riko Simanjuntak, Elfis Harewan (Finno Andrianas), Tambun Naiboho (Novrianto), Marcel Sacramento
Post A Comment:
0 comments: