Persela Lamongan sukses meraih poin penuh dilaga kandang mereka usai menekuk Persib Bandung dengan skor tipis 1-0 pada lanjutan Liga 1 2017 Pekan 31 di Stadion Surajaya, Lamongan, Minggu (22/10) sore WIB.
Persela Lamongan vs Persib Bandung (foto. Liga Indonesia Baru) |
Samsul Arif menjadi penentu kemenangan Persela Lamongan pada pertandingan tersebut lewat gol tunggal yang diciptakannya di menit 68. Gol tersebut tercipta berawal dari tendangan Saddil Ramdani yang sebelumnya sempat mengenai salah satu pemain Persib, bola lambung langsung disambut samsul Arif yang berdiri didepan gawang dengan sundulan tanpa mampu dihalau penjaga gawang M. Natshir Fadhil.
Dalam selebrasi golnya, Samsul Arif mempersembahkan gol ini untuk almarhum Choirul Huda yang meninggal pada dua pertandingan sebelumnya kala menghadapi Semen Padang di kandang sendiri, dengan memajang kaos kuning bernomor satu bertuliskan nama C. Huda (Choirul Huda).
Pada pertandingan ini, tim tamu Persib Bandung yang mampu tampil agresif sebenarnya memiliki banyak kesempatan untuk mencetak gol. Namun, peluang-peluang yang didapat selalu terbentur dengan penyelesaian akhir yang kurang sempurna.
Tambahan tiga poin ini membuat Persela Lamongan berhasil memperbaiki posisi di klasemen sementara dengan naik ke peringkat 11 dengan poin 39, menggeser Persib Bandung yang terpasa harus turun ke peringkat 12 dengan poin 38.
Susunan pemain
Persela Lamongan: Ferdiansyah, Ahmad Birrul Walidan, Ramon Rodruguez, M. Zainal Haq, samsul Arifin, M. Agung Pribadi, Eka Ramdani (Aang Suparman), Bobby Wirawan (Edy Gunawan (Juan Revi)), Saddil Ramdani, Jose Coelho, Samsul Arif
Persib Bandung: M. Natshir Fadhil, Supardi Nasir, Vladimir Vujovic, Achmad Jufrianto, Tony Sucipto, Hariono, Kim Jeffrey Kurniawan, Michael Essien (Gian Zola), Febri Hariyadi (Fulgensius Billy), Shohei Matsunaga (Atep), Ezechiel N'Doussel
Post A Comment:
0 comments: