PSSI LOGO
PSSI menggelar kongres pemilihan yang berlangsung di Hotel Mercure, Ancol, Jakarta Utara, Kamis (10/11). Sebanyak sembilan calon Ketua Umum (Ketum) PSSI akan bertarung untuk memperebutkan satu kursi ketua umum PSSI yang baru.

Sembilan calon yang ikut serta adalah Jendral TNI (Purn) Moeldoko, Letjen TNI Edy Rahmayadi, Eddy Rumpoko, Djohar Arifin Husein, Sarman El Hakim, Tony Aprilani, Brigjen TIN (Purn) Bernard Limbong, Erwin Aksa dan Kurniawan Dwi Yulianto.

Dari sembilan calon tersebut, dua calon memutuskan mundur dari pencalonan ketuam PSSI beberapa saat jelang kongres berlangsung. Mereka adalah Erwin Aksa dan Tony Apriani.

Selain dua calon yang memilih mundur, satu calon lainnya, yakni Djohar Arifin Husein, terpaksa gugur lantaran pemilik suara atau voters PSSI menolak untuk menghapus statusnya sebagai terhukum.

Dengan demikian, untuk calon Ketua Umum PSSI menyisakan enam nama yang akan maju dalam pemilihan. Untuk proses pemilihan sendiri, akan berjalan sesuai jadwal.

Selain pemilihan Ketua Umum PSSI, pada kongres kali ini juga memilih Wakil Ketua Umum (Waketum) PSSI dan anggota eksekutif (Exco) PSSI
IDN SPORTS

IDN SPORTS

Portal Berita dan Informasi Seputar Olahraga Nasional dan Internasional

Post A Comment:

0 comments: